Alkitab Hari Ini

Rabu, 21 Oktober 2009

BAIK SEKALI

Matius 25:21 > Maka kata tuannya itu kepadanya: Baik sekali perbuatanmu itu, hai hambaku yang baik dan setia; engkau telah setia dlm perkara kecil, maka aku akan memberikan kepadamu tanggung jawab dalam perkara yang besar, masuklah dan turutlah dalam kebahagiaan tuanmu.

Didlm bacaan kita hari ini, Tuhan Yesus memberikan perumpamaan tentang seorang tuan yang memberikan kepada hamba-hambanya masing2 lima talenta, dua dan satu talenta utk dijalankan, sebelum dia pergi.

Hamba yang menerima lima dan dua telenta, menjalankan talenta itu dengan baik, sehingga beroleh laba lima dan dua juga. Ketika tuan itu pulang, kedua hamba ini menerima pujian, yaitu "Baik Sekali" Mereka diundang utk turut masuk di dlm kebahagiaan tuan mereka. Namum malang bagi hamba yang menerima satu talenta. Dia menerima hukuman krn tdk menjalankan talenta yang telah dipercayakan kepadanya oleh tuannya, malah dia menganggap tuannya sebagai org yang bengis dan jahat. Hamba ini tdk mengasihi tuannya.

Menyenangkan hati Tuhan, tdk ditentukan dengan seberapa banyak talenta yg kita miliki, melainkan bagaimana kita menjalankan dan mengembangkan talenta itu. Karena, baik sedikit atau banyak talenta, apabila kita mengembangkan talenta itu Tuhan memuji kita dengan kalimat yang sama "Baik Sekali".

Tuhan telah memberikan talenta kepada setiap kita. Ada yang menerima lima, dua, atau bahkan satu talenta. Berapa pun talenta yang kita miliki, apabila kita menjalankan dengan baik, mengembangkannya, dan mempersembahkan utk Tuhan, Kita menyenangkan hati-Nya. Jangan kita terpaku dengan seberapa banyak talenta yang kita miliki, akan tetapi pergunakanlah talenta itu dengan sebaik-baiknya utk kemulian Tuhan

GBU
Ps David O.S Hardjawinata --- GEMBALA JEMAAT GPPS ABANA TENGGARONG - Kalimantan Timur - Twitter @DavidOktavianuz