Alkitab Hari Ini

Senin, 04 Januari 2010

HIKMAT YANG BENAR

Pengkhotbah 16:13 Berjaga-jagalah! Berdirilah dengan teguh dalam iman! Bersikaplah sebagai laki-laki! Dan tetap kuat

Di dunia ini banyak orang pandai, tetapi tidak banyak orang yang berhikamat. Karena itu, banyak orang mengejar keinginan hatinya, ingin menjadi kaya, ingin menjadi orang yang mempunyai jabatan, ingin menjadi seorang terkenal, dengan melakukan hal-hal yang beretentangan dengan pertauran Tuhan. Mereka berani melakukan hal yang demikian ini jelas tidak mempunyai hikmat sehingga tidak takut kepada firman tuhan. Firman Tuhan mengatakan : Amsal 9:10a Permulaan hikmat adalah takut akan TUHAN.

Memang klo di lihat mata jasmani, kita melihat bahwa mereka yang sudah kaya, sudah punya jabatan, sudah terkenal, sepertinya tidak ada lagi kekusasahan dlm hidupnya. Tapi buktinya, bahwa banyak orang tidak dapat tidur tenang karena takut bangkrut, banyak orang yang punya jabatan tetapi hanya sebentar namanya sdh tidak di sebut orang lagi, banyak orang terkenal dan di sanjung-sanjung orang, akhirnya mati bunuh diri. Maka benarlah apa yang dikatakan pengkotbah : 6:1 Ada suatu kemalangan yang telah kulihat di bawah matahari, yang sangat menekan manusia:
6:2 orang yang dikaruniai Allah kekayaan, harta benda dan kemuliaan, sehingga ia tak kekurangan suatu pun yang diingininya, tetapi orang itu tidak dikaruniai kuasa oleh Allah untuk menikmatinya, melainkan orang lain yang menikmatinya! Inilah kesia-siaan dan penderitaan yang pahit.

Jika demikian, apakah anak-anak Tuhan tidak boleh kaya, tidak boleh mempunyai jabatan, dan tidak boleh terkenal? Sama sekali tidak!!! Hanya yang penting, klo kita diijinkan untuk memiliki semuanya itu kita tau kalo semuanya karena anugerah allah saja. Sebab bagi umat Tuhan, harta dunia, apapun bentuknya, bukan tujuan akhir hidup ini. Yakobus dengan tegas berkata: “2:5 Dengarkanlah, hai saudara-saudara yang kukasihi! Bukankah Allah memilih orang-orang yang dianggap miskin oleh dunia ini untuk menjadi kaya dalam iman dan menjadi ahli waris Kerajaan yang telah dijanjikan-Nya kepada barangsiapa yang mengasihi Dia. Dan sekarang yang menjadi pertanyaan adalah apakah kita mengasihi Tuhan?

Pengkhotbah 7:12b Dan beruntunglah yang mengetahui bahwa hikmat memelihara hidup pemilik-pemiliknya

GBU
Ps David O.S Hardjawinata --- GEMBALA JEMAAT GPPS ABANA TENGGARONG - Kalimantan Timur - Twitter @DavidOktavianuz