Alkitab Hari Ini

Selasa, 09 November 2010

Kasih sayang bapa terhadap anak

Cerita ini mengisahkan tentang seorang ayah yg sangat mengasihi anaknya. Sang Ayah bernama Dick Hoyt dan si anak bernama Rick Hoyt. Rick terlahir dalam keadaan cacat fisik, sehingga sbg anak dia tidak bisa melakukan aktivitas seperti anak2 atau orang pada umumnya. Rick terlahir lumpuh & tuna wicara. Tetapi Dick sebagai ayah telah berkomitmen untuk merawat Rick seperti anak2 yang normal pada umumnya. Rick disekolahkan di sekolah anak2 normal.

Suatu ketika di Kota tempat mereka tinggal, diadakan Lomba Marathon Triathlon ( Lari, Renang, dan Bersepeda ) sejauh kira2 45 KM total jarak yang harus ditempuh. Sang anak Rick, meminta pada ayahnya supaya dia juga didaftar sebagai peserta dalam Perlombaan tersebut. Dick cuma bisa terharu melihat permintaan anaknya tersebut. Dengan penuh kasih dan terharu, Dick menjelaskan bahwa Lomba itu hanya bagi orang yang Normal fisiknya. Tetapi Rick, tetap ngotot untuk ikut lomba tersebut. Sang anak meminta supaya Dick lah yang melakukan buat dia. Akhirnya sang ayah, pun mendaftarkan anaknya itu ke PANITIA, awalnya semua panitia menolak. tetapi Dick bisa menjelaskan bahwa, anaknya tidak akan sendirian, tetapi hal itu dilakukan bersama dengan sang ayah.



Ketika hari perlombaan tiba Dick dan Rick Hoyt juga terlihat dalam barisan peserta lomba. Untuk berlari, Rick ditaruh dalam kursi rodanya, lalu sang ayah mendorong dengan berlari sekuat tenaga. Karena Kasihnya terhadap sang anak, Dick terus berlari mendorong kursi roda dan anaknya tersebut. kemudian setelah selesai etape untuk berlari kini giliran untuk berenang, seberangi Danau kira2 12 Km jauhnya. Sang anak di letakkan dalam perahu karet, lalu perahu tersebut diikatkan pada badan sang ayah....Dick lalu mulai berenang tanpa henti dengan sekuat tenaga.....dan mereka berhasil sampai keseberang. Kini tibalah Etape yg terakhir yaitu Bersepeda, dengan sepeda yg sdh dirancang khusus, sang anak lalu di taruh dibagian depan sepeda tersebut. Dick lalu mendayung sepeda tersebut...tak kenal lelah...dikayuh sepeda tersebut...semua peserta lomba telah selasai sampai ke garis FINISH, tinggal Dick dan Rick yg belum sampai ke garis Finish. Namun, semua penonton TIDAK ada satupun yang beranjak meninggalkan tempat Lomba. Mereka dengan setia menunggu Dick dan Rick Hoyt......akhirnya sampailah Dick dan Rick di garis Finish.....semua orang terharu....mereka bertepuk tangan sambil menangis karena terharu akan kasih Dick (sang ayah) terhadap Rick ( sang anak). Dick melakukan semuanya untuk anaknya tercinta. Semoga kisah ini bisa menginspirasi kita.


Silahkan Lihat Kisah ini di.
http://www.youtube.com/watch?v=OBjR1-0GVkI
Ps David O.S Hardjawinata --- GEMBALA JEMAAT GPPS ABANA TENGGARONG - Kalimantan Timur - Twitter @DavidOktavianuz