Alkitab Hari Ini

Kamis, 02 Desember 2010

SEMBAHYANG ADALAH BERKAT UNTUK ANAK-ANAK TUHAN


1.Sembahyang adalah pesan Tuhan.

a) Yahya 14:13,14 – Dan barang apapun yang kamu pinta atas Namaku, itulah Aku buat kan kelak, supaya Bapa dipermuliakan di dalam Anak. Jikalau kamu minta kepadaku barang sesuatu atas Namaku, Aku ini akan membuatkan dia.

Tuhan pesan kepada kita, supaya kita anak-anak Tuhan meminta barang sesuatu kepadaNya melalui sembahyang dengan Namanya, maka Tuhan pasti mengadakannya.Tetapi pesan Tuhan ini tidak diperhatikan dengan secukupnya oleh banyak anak-anak Tuhan, sehingga anak-anak Tuhan banyak kehilangan berkat yang akan dicurahkan kepada mereka.

b) Matius 7:7 – Pintalah, maka akan diberi kepadamu; carilah, maka kamu akan mendapat ; ketuklah pintu, maka pintu akan dibukakan bagimu.

Betapa indahnya pesan Tuhan ini! Kalau kita sembahyang, Tuhan berjanji : “Mintalah, maka akan diberi.” Setiap hari kita pasti memerlukan sesuatu, jika Tuhan turut membela hidup kita, betapa bahagia hidup kita.

2.Alkitab menuliskan perjanjian hal sembahyang.

a) Yesaya 55:6 – Hendaklah kamu mencari Tuhan, sementara lagi boleh mendapat Dia, berdoalah kepadaNya sementara lagi Ia hampir.

Cobalah untuk menjalankan firman Tuhan ini, yaitu mencahari Tuhan dan berdoalah kepadaNya, maka Saudara akan merasakan berkat yang heran yang datang dari sembahyang.

b) Mazmur 37:5 – Serahkan jalanmu kepada Tuhan dan haraplah kepadaNya, maka Iapun akan mengadakannya.

Firman Tuhan menganjurkan kepada kita supaya kita menyerahkan segala urusan pekerjaan kita kepada Tuhan dengan percaya, maka Tuhan akan mengadakan. Apakah Saudara ada keperluan yang perlu ditolong Tuhan? mulailah meningkatkan jam sembahyang saudara, maka Saudara akan merasakan pertolongan Tuhan yang heran.

c) Filipi 4:6,7 – Jangan kamu kuatir akan barang sesuatu hal, melainkan didalam tiap-tiap sesuatu biarlah segala kehendakmu dinyatakan kepada Allah dengan mengucap syukur. Dan sejahtera Allah yang melebihi segala akal itu akan mengawali hatimu dan pikiranmu didalam Kristus Yesus.

Dengan doa, kita akan mengatakan tiap-tiap hal/kehendak kita kepada Tuhan, maka Tuhan akan mengadakan yang melebihi segala akal kita, artinya lebih dari apa yang kita minta kepada Tuhan, umpamanya minta untuk penghidupan kita, maka Tuhan akan memberkati kita sekeluarga.

3.Perhatikan beberapa hal bagi orang yang sembahyang.

a) Mazmur 66:18 – Jikalau kiranya hatiku telah berpaling kepada kejahatan, niscaya Tuhan tiada mendengar akan daku.

Bagi orang yang sembahyang harus membetulkan dosa-dosanya dihadapan Tuhan, supaya dosanya didengar oleh Tuhan.

b) Mazmur 139:23,24 – Selidikilah akan daku ya Allah, ketahuilah akan hatiku; ujilah akan daku dan ketahuilah akan segala kepikiranku. Dan lihatlah kiranya kalau padaku suatu jalan celaka; dan pimpin apalah akan daku pada jalan ke akhirat.

Seringkali kita merasa diri kita sudah benar, akan tetapi seringkali pula ada dosa atau pikiran yang tidak benar di hadapan Tuhan, oleh karena itu pengarang Mazmur ini mohon kepada Tuhan, supaya Tuhan menyelidik dia, mengetahui hatinya, menguji dia dan mengetahui segala kepikirannya. Mari kita merendahkan diri kita di hadapan Tuhan seperti Pengarang Mazmur ini. Biarpun ada dosa tersembunyi atau yang kecil sekalipun, kita dapat memohon ampun kepada Tuhan dan membereskan semuanya supaya kita dapat merasakan berkat yang datang dari sembahyang.

oleh Pdt. Dr. Ishak Lew Lewi Santosa
Ps David O.S Hardjawinata --- GEMBALA JEMAAT GPPS ABANA TENGGARONG - Kalimantan Timur - Twitter @DavidOktavianuz